Artikel

CIPTAKAN TANAMAN HIAS YANG SEHAT DAN CANTIK DENGAN INSEKTISIDA ALAMI

24. Shania Ananda - IPB DIGITANI - Tani Nelayan Center IPB University - CIPTAKAN TANAMAN HIAS YANG SEHAT DAN CANTIK DENGAN INSEKTISIDA ALAMI - Nurma Wibi Earthany (1)
Artikel / Hama dan Penyakit Tanaman / Pertanian

CIPTAKAN TANAMAN HIAS YANG SEHAT DAN CANTIK DENGAN INSEKTISIDA ALAMI

Memiliki tanaman hias yang hijau dan sehat merupakan sumber kebahagiaan, namun tantangan muncul ketika serangga menghampiri dan mengancam kelestarian tanaman. Untuk mengatasi hal ini, terdapat alternatif alami yang dapat efektif menjaga tanaman hias dari serangan hama tanpa harus mengandalkan insektisida kimia.

Neem Oil (Foto: Getty Images)

Salah satu solusi alami yang cukup populer adalah Neem Oil atau minyak mimba yang berasal dari pohon mimba. Minyak ini berperan sebagai penghalau yang kuat, mengganggu siklus hidup banyak hama tanaman hias seperti kutu daun, tungau laba-laba, dan kutu putih.

Penggunaan minyak nimba cukup mudah dengan melarutkannya dalam air sesuai petunjuk kemasan dan menyemprotkannya pada tanaman yang terinfeksi. Penting untuk mengaplikasikannya pada pagi hari atau menjelang malam guna menghindari potensi kerusakan pada daun. Minyak mimba dianggap aman bagi sebagian besar tanaman hias.

Minyak Rasa Aromatik Bawang Putih (Foto: chamillewhite)

Selain itu, semprotan bawang putih juga dapat menjadi alternatif alami untuk mengusir hama. Bawang putih, yang umumnya digunakan sebagai bumbu masakan, dapat diolah menjadi semprotan dengan cara mencincang halus beberapa siung bawang putih dan merendamnya dalam air panas semalaman.

Cairan yang dihasilkan dari bawang putih kemudian disaring dan disemprotkan pada tanaman yang terkena hama. Semprotan bawang putih terbukti efektif mengusir berbagai jenis hama, termasuk kutu daun dan kutu akar.

Semprotan CBD, Sabun, dan Tanaman rami (Foto: Getty Images)

Selanjutnya, semprotan sabun menjadi senjata sederhana namun efektif melawan serangga berbadan lunak seperti kutu daun, trips, dan kutu sisik. Campuran beberapa tetes sabun cair ringan dengan air dalam botol semprot bekerja dengan cara menyumbat saluran pernapasan serangga. Perlu berhati-hati dalam pemilihan sabun agar tidak merusak tanaman.

Mint Essential Oil (Foto: chamillewhite)

Terakhir, minyak tanaman seperti minyak essential mint, rosemary, dan eucalyptus dapat digunakan sebagai pengusir hama alami yang memberikan aroma menyenangkan di ruangan. Dengan melarutkan beberapa tetes minyak esensial pilihan dalam air dan menyemprotkannya pada tanaman hias, kita dapat mengusir hama seperti semut, kepik, dan lalat buah. Namun, perlu diingat untuk menguji sensitivitas tanaman dengan menerapkan larutan pada sebagian kecil tanaman terlebih dahulu sebelum penggunaan secara luas.

Penulis: Shania Ananda | Editor: Nurma Wibi Earthany

Tanya Pakar

powered by Advanced iFrame. Get the Pro version on CodeCanyon.

X