Artikel

BAGAIMANA CARA MENETRALKAN TANAH YANG BERSIFAT ASAM?

IPB DIGITANI - TANI DAN NELAYAN CENTER IPB UNIVERSITY - BAGAIMANA CARA MENETRALKAN TANAH YANG BERSIFAT ASAM
Artikel Konsultasi / Pertanian

BAGAIMANA CARA MENETRALKAN TANAH YANG BERSIFAT ASAM?

Pertanyaan:

Bagaimana cara melakukan peremajaan tanah? Saat ini saya sedang KKN di Dataran Tinggi Dieng, apa metode yang efektif untuk menetralkan tanah yang bersifat asam? Jika memungkinkan, apakah proses tersebut dapat dilakukan dalam waktu dua minggu?

(Layli V. S. S.)

Jawaban:

Halo, Sobat Tani.

Terima kasih telah bertanya kepada Pakar IPB University.

Jenis tanah di Dataran Tinggi Dieng merupakan tanah Andisol. Apakah ada data terkait pH tanah di daerah tersebut?

Jika tanahnya tidak berwarna hitam, sebaiknya petani menambahkan bahan organik atau pupuk kendang yang idealnya sekitar 20 ton per hektar untuk perbaikan tanah.

Jika pH tanahnya adalah 4, disarankan untuk menambahkan kapur pertanian atau dolomit sebanyak 3 ton per hektar selain dari pupuk kandang.

Selamat mencoba.

Dijawab oleh Dr. Ir. Arief Hartono, M.Sc.Agr. | Editor: Nurma Wibi Earthany

Tanya Pakar

powered by Advanced iFrame. Get the Pro version on CodeCanyon.

X