Artikel

KENAPA TANAMAN CABAI SAYA LAYU DAN MENGHITAM?

IPB DIGITANI - TANI DAN NELAYAN CENTER IPB UNIVERSITY - KENAPA TANAMAN CABAI SAYA LAYU DAN MENGHITAM
Artikel Konsultasi / Pertanian

KENAPA TANAMAN CABAI SAYA LAYU DAN MENGHITAM?

Pertanyaan:

Saya ingin berkonsultasi tentang penyakit yang menyerang tanaman cabai saya. Tanaman cabai tersebut mengalami layu, dengan daun, batang, dan buah yang menghitam, sehingga menurunkan produksi hingga 80 persen dan menyebabkan kegagalan panen. Gejala-gejala yang tampak meliputi tanaman yang layu, buah yang menghitam, daun mengkerut dan menguning, serta terdapat bercak pada daun. Penyakit apa yang mungkin menjadi penyebabnya? Bagaimana cara pengendaliannya?

(Dhea A.)

Jawaban:

Halo, Sobat Tani.

Terima kasih telah bertanya kepada Pakar IPB University.

Berdasarkan gejala yang diberikan, tanaman cabai Anda kemungkinan terserang oleh hama thrips dan penyakit antraknosa.

Berikut adalah penjelasan dan langkah pengendalian untuk masing-masing kasus tersebut.

  1. Thrips adalah hama kecil yang merusak tanaman cabai dengan mengisap cairan sel tanaman dan dapat menyebarkan virus. Lakukan beberapa cara berikut untuk menangani thrips.
    • Cairan Sabun: Campurkan sabun dengan air dan semprotkan pada tanaman untuk mengendalikan thrips.
    • Strip Kuning (Yellow Sticky Traps): Tempatkan strip berwarna kuning yang lengket di sekitar tanaman. Thrips tertarik pada warna kuning dan akan menempel pada strip, sehingga mengurangi populasi hama secara alami.
  2. Antraknosa adalah penyakit yang menyerang buah cabai, menyebabkan buah rontok dan membusuk. Langkah pengendalian utamanya adalah dengan menjaga kebersihan tanaman:
    • Kumpulkan buah yang rontok atau menunjukkan gejala, lalu kubur dalam-dalam sekitar 30 centimeter agar tidak menular.
    • Gunakan fungisida yang mengandung mankozeb atau klorotalonil sesuai petunjuk.
    • Petik dan musnahkan buah yang bergejala setiap hari. Jika setelah 5 hari aplikasi fungisida gejala berkurang, hentikan penggunaan fungisida, tetapi tetap lakukan sanitasi harian.

Tanaman cabai Anda akan lebih terlindungi dan hasil panen diharapkan lebih stabil dengan melakukan langkah-langkah tersebut.

Selamat mencoba.

Dijawab oleh Prof. Dr. Ir. Widodo, M.S. | Editor: Fathiyya Azzahra

Tanya Pakar

powered by Advanced iFrame. Get the Pro version on CodeCanyon.