Artikel

BAGAIMANA CARA MENCEGAH DAN MENGATASI PENYAKIT FUSARIUM PADA CABAI?

IPB DIGITANI - TANI DAN NELAYAN CENTER IPB UNIVERSITY - BAGAIMANA CARA MENCEGAH DAN MENGATASI PENYAKIT FUSARIUM PADA CABAI
Artikel Konsultasi / Pertanian

BAGAIMANA CARA MENCEGAH DAN MENGATASI PENYAKIT FUSARIUM PADA CABAI?

Pertanyaan:

Saya ingin tahu cara menangani penyakit Fusarium pada tanaman cabai, baik untuk pencegahan maupun penanggulangan jika sudah terjadi. Mohon untuk berbagi informasi tentang hal ini.

(Iman W.)

Jawaban:

Halo, Sobat Tani.

Terima kasih telah bertanya kepada Pakar IPB University.

Pencegahan penyakit Fusarium pada cabai bisa dilakukan dengan rotasi tanaman (mengganti tanaman dengan jenis lain) dan solarisasi tanah. Solarisasi tanah membantu menghilangkan sumber penyakit Fusarium yang mungkin ada di tanah.

Jika menemukan tanaman yang menunjukkan gejala penyakit, segera cabut dan bakar tanaman tersebut. Setelah mencabut, berikan agensia hayati seperti Trichoderma ke tanah untuk mengurangi jumlah Fusarium.

Selain itu, pastikan tangan atau alat pertanian tidak menyentuh tanaman yang sehat setelah menangani tanaman yang terinfeksi.

Semoga bermanfaat.

Dijawab oleh Pakar IPB Digitani | Editor: Chelvi Agnariosa

Tanya Pakar

powered by Advanced iFrame. Get the Pro version on CodeCanyon.