MENGAPA DOMBA SULIT BUANG AIR KECIL?

MENGAPA DOMBA SULIT BUANG AIR KECIL?
Pertanyaan:
Domba jantan Batur milik saya mengalami kesulitan saat buang air kecil. Menurut orang-orang di sekitar, hewan ini bisa mati dalam beberapa hari jika tidak ditangani. Apa penyebabnya? Obat apa yang bisa diberikan?
(Almanshurin R. W.)
Jawaban:
Halo, Sobat Tani.
Terima kasih telah bertanya kepada Pakar IPB University.
Jika terdapat domba yang mati, sebaiknya dilakukan nekropsi atau otopsi untuk mengetahui penyebab kematiannya.
Pemeriksaan ini dapat membantu menentukan apakah kematian disebabkan oleh gangguan pada saluran kemih yang menyebabkan retensi urin, atau oleh penyebab lain seperti kembung (bloat).
Untuk memastikan diagnosis, disarankan meminta bantuan dokter hewan, sehingga jika kasus serupa terjadi di kemudian hari, penanganan dapat dilakukan dengan lebih tepat dan cepat.
Selamat mencoba.
Dijawab oleh Drh. Tri Isyani Tungga Dewi, M.Si. | Editor: Fathiyya Azzahra