KENAPA DAUN BERWARNA BELANG-BELANG (Mottel) PADA KACANG TANAH?
KENAPA DAUN BERWARNA BELANG-BELANG (Mottel) PADA KACANG TANAH?
Pertanyaan:
Daun pada tanaman kacang tanah saya mengalami kelainan warna, yaitu warna hijau muda dan hijau tua menyatu pada satu daun. Apa yang menyebabkan kelainan tersebut? Bagaimana cara mengendalikannya?
(Adimi)
Jawaban:
Halo, Sobat Tani.
Terima kasih telah bertanya kepada Pakar IPB University.
Berdasarkan infromasi dari deskripsi dan foto gejala, tanaman kacang tanah tersebut terinfeksi Peanut Mottle Virus (PMoV) atau biasa disebut dengan “belang kacang tanah”. Virus ini biasanya dibawa oleh kutu daun.
Gejala tanaman yang terinfeksi menunjukkan daun berwarna hijau gelap dan hijau muda yang akan membentuk belang-belang (mottle) tidak beraturan. Selain itu, permukaan daun tidak rata dengan pinggiran daun melengkung ke atas.
Pada tanaman kacang tanah sehat memiliki warna hijau merata pada semua area daun, pinggir daun rata, dan ukuran daun yang besar.
Berikut beberapa langkah pengendalian yang dapat dilakukan.
- Penggunaan benih sehat.
Benih kecil dan keriput menunjukkan persentase penularan yang lebih tinggi dibandinkan benih normal. Oleh karena itu, penggunaan benih besar atau normal dapat mengurangi sumber inokulum.
- Kultur teknis.
Rotasi tanaman dengan sesama tanaman kacang-kacangan dapat meningkatkan kejadian penyakit “belang kacang tanah”. Oleh karena itu, untuk memutus siklus virus dianjurkan untuk tidak menanam kacang tanah berturut-turut atau berurutan dengan kedelai atau kapri.
- Pengendalian vektor
Vektor kutu daun dapat dikendalikan dengan menyemprot insektisida Curacron 500 EC.
- Jarak tanam
Kacang tanah ditanam dengan jarak tanam yang lebih rapat. Jarak tanam dibuat dengan ukuran panjang 20 hingga 30 sentimeter, sedangkan lebar 15 sentimeter. Setiap lubang ditanam dengan satu biji per lubang. Hal ini bertujuan mengurangi tanaman yang terinfeksi penyakit belang kacang tanah.
Selamat mencoba.
Dijawab oleh Prof. Dr. Ir. Hermanu Triwidodo, M.Sc. | Editor: Dyah Hariyanti Purnomo