Artikel

PELATIHAN PENGEMASAN DAN PENYIMPANAN BENIH PADI BERMUTU DIGELAR TANI CENTER IPB UNTUK PETANI INDONESIA

Pelatihan Produksi Benih dan Penanganan Padi Bermutu Day 3 (1)
Berita / Siaran Pers

PELATIHAN PENGEMASAN DAN PENYIMPANAN BENIH PADI BERMUTU DIGELAR TANI CENTER IPB UNTUK PETANI INDONESIA

“Penyimpanan benih dilakukan untuk mempertahankan mutu atau viabilitas benih agar tetap tinggi hingga benih dapat ditanam kembali.”

DIGITANI.IPB.AC.ID, BOGOR – Tani Center IPB University berkolaborasi dengan Gerakan Petani Nusantara (GPN) dalam menyelenggarakan pelatihan dengan tema “Pengemasan dan Penyimpanan Benih Padi Bermutu” pada Kamis (6/10). Pelatihan ini merupakan rangkaian lanjutan dari “Pelatihan Produksi dan Penanganan Benih Padi Bermutu” yang telah dilaksanakan sejak Senin, 3 Oktober 2022.

Narasumber pada pelataihan ini yaitu Okti Syah Isyani Permatasari, S.P., M.Si., selaku dosen di Departemen Agronomi dan Hortikultura, Fakultas Pertanian, Institut Pertanian Bogor (IPB). Okti menyampaikan materi tentang latar belakang proses pengemasan dan penyimpanan benih padi yang bermutu.

“Penyimpanan benih dilakukan untuk mempertahankan mutu atau viabilitas benih agar tetap tinggi hingga benih dapat ditanam kembali,” kata Dosen Departemen Agronomi dan Hortikultura ini.

Penyampaian materi ke peserta pelatihan (Foto: Tani Center IPB University)

Okti juga menjelaskan beberapa faktor yang dapat menentukan pemilihan bahan kemasan benih yang bermutu, seperti memiliki kekuatan terhadap regangan, tidak mudah pecah dan sobek, serta kedap terhadap uap air. Tidak hanya itu, Okti juga menjelaskan tentang jenis benih padi berdasarkan kondisi penyimpanannya.

“Benih ortodoks dan intermediet merupakan jenis benih yang tahan terhadap pengeringan, sedangkan benih rekalsitran dapat dikatakan peka terhadap pengeringan,” ujar Okti.

Pelatihan Pengemasan dan Penyimpanan Benih Padi Bermutu diselenggarakan secara online melalui aplikasi Zoom. Pelatihan ini diikuti oleh 55 peserta dari berbagai kalangan, seperti kelompok Pihak Pengalaman Lapangan (PPL), produsen benih, dan petani mitra Tani Center IPB University.

Acara pelatihan disambung dengan kegiatan diskusi terbuka oleh narasumber dan peserta yang dipandu oleh moderator. Selanjutnya, pelatihan diakhiri dengan sesi foto bersama yang dilakukan oleh panitia pelaksana, narasumber, dan peserta pelatihan.

Penulis: Nurma Wibi Earthany | Editor: Exciyona Adistika

Tanya Pakar

powered by Advanced iFrame. Get the Pro version on CodeCanyon.